Istri Mark Zuckerberg-- Priscilla Chan
Mark Zuckerberg bukanlah satu-satunya orang yang mengalami kejadian penting pekan lalu. Pada hari Senin, Priscilla Chan, kekasih dari pendiri Facebook itu meraih gelar dokter dari salah satu universitas bergengsi Amerika. Dan dia melakukannya beberapa hari setelah menginspirasi revolusi dalam masalah akses donor organ tubuh. Satu lagi kejadian penting: Mark baru saja menyulap pekerjaan pertamanya menjadi perusahaan bernilai $ 19 miliar (sekitar Rp 175 triliun). Apakah ada sesuatu yang terlewat? Ya: mereka menikah. Pada Sabtu pekan lalu, sekelompok kecil teman dan kerabat datang untuk merayakan kelulusan Chan. Mereka amat terkejut karena acara sesungguhnya ternyata adalah pernikahan mendadak. Mark dan Priscilla ternyata sudah merencanakan pernikahan itu secara rahasia selama berbulan-bulan, meski memiliki banyak proyek lain. Mark bahkan bisa meluangkan waktu untuk merancang cincin rubi bagi mempelai wanita.
Bulan ini sungguh sempurna bagi Priscilla, alumni Harvard yang bertemu Zuckerberg di pesta kampus hampir satu dekade yang lalu. Pada 14 Mei, saat dunia teknologi menandai ulang tahun Zuckerberg yang ke-28, Chan malah sibuk mengambil gelarnya di Sekolah Kedokteran Universitas California, San Francisco. Dia bahkan menyempurnakan prestasinya dengan menjadi anggota kelompok eksklusif National Medical Honor Society. Meski suaminya berhasil membuat pasar saham berguncang, Chan sendiri lebih memfokuskan diri ke bagian pediatri (anak dan bayi). Sampai ke titik ini, pengalaman medisnya sudah menyelamatkan banyak nyawa. Awal bulan ini, Facebook meluncurkan fitur baru yang mengizinkan pengguna menambahkan status donor organ ke profil mereka. Zuckerberg mengakui ide itu datang dari Chan.
"Dia akan menjadi dokter anak, jadi percakapan makan malam kami biasanya tentang Facebook dan anak-anak yang dia temui," ujar Zuckerberg kepada ABC News. Setelah melakukan pembicaraan mengharukan soal anak-anak yang butuh transplantasi organ di rumah sakitnya, CEO Facebook itu mengembangkan fitur tersebut dan secara efektif menambahkan ribuan donor baru dalam selang beberapa hari, menurut Donor Life. Ini perubahan besar bagi Zuckerberg, yang biasanya dikaitkan dengan tuntutan hukum dan spekulasi finansial dibandingkan menyelematkan nyawa orang. Tapi 'Cilla,' nama panggilan dari Zuckerberg untuknya, membuat Facebook menjadi lebih baik. Dia tidak berada di belakang suaminya, tapi berdiri sejajar, dengan kesetaraan yang terpampang jelas. Ini perubahan besar dibandingkan tipikal istri miliarder kebanyakan.
Setelah pasangan tersebut membuat pernikahan mereka sah dengan mengganti status "menikah" di Facebook, para pengamat sudah berspekulasi soal perjanjian pra-nikah. Rosa Prince dari The Daily Telegraph mengamati kalau waktu pernikahan mereka mungkin tidak membuat Chan bisa menikmati pendapatan IPO suaminya, menurut hukum California. Jika mereka bercerai, menurut Donald Trump, "Dia sungguh beruntung... Saya bisa memperkirakan pengacara dan gugatannya sekarang. Tanpa keputusan yang tepat dari Chan, dia tidak akan bisa sesukses ini. Dia memberikan saran untuknya, dia membuatkan makan malam untuknya, dia berhak mendapatkan setidaknya $ 10 miliar."
Itu hanya sekedar perkiraan kalau Chan menginginkan harta suaminya jika mereka bercerai. Tidak semua orang berpikir seperti Trump. Untuk sekarang, kekhawatiran terbesar Chan adalah untuk menyelamatkan anak-anak dan mungkin itulah salah satu alasan suaminya yang kaya-raya mencintainya. Saat dunia terperangah melihat kesuksesan Zuckerberg, dia juga melakukan hal yang sama dengan istrinya. Setelah Priscilla mendapatkan gelarnya pada Senin, Mark memposting pesan untuknya di Facebook.
Saya sangat bangga padamu, Dr.Chan :). Ya, emoticon itu berharga miliaran dolar.
Source
Bulan ini sungguh sempurna bagi Priscilla, alumni Harvard yang bertemu Zuckerberg di pesta kampus hampir satu dekade yang lalu. Pada 14 Mei, saat dunia teknologi menandai ulang tahun Zuckerberg yang ke-28, Chan malah sibuk mengambil gelarnya di Sekolah Kedokteran Universitas California, San Francisco. Dia bahkan menyempurnakan prestasinya dengan menjadi anggota kelompok eksklusif National Medical Honor Society. Meski suaminya berhasil membuat pasar saham berguncang, Chan sendiri lebih memfokuskan diri ke bagian pediatri (anak dan bayi). Sampai ke titik ini, pengalaman medisnya sudah menyelamatkan banyak nyawa. Awal bulan ini, Facebook meluncurkan fitur baru yang mengizinkan pengguna menambahkan status donor organ ke profil mereka. Zuckerberg mengakui ide itu datang dari Chan.
"Dia akan menjadi dokter anak, jadi percakapan makan malam kami biasanya tentang Facebook dan anak-anak yang dia temui," ujar Zuckerberg kepada ABC News. Setelah melakukan pembicaraan mengharukan soal anak-anak yang butuh transplantasi organ di rumah sakitnya, CEO Facebook itu mengembangkan fitur tersebut dan secara efektif menambahkan ribuan donor baru dalam selang beberapa hari, menurut Donor Life. Ini perubahan besar bagi Zuckerberg, yang biasanya dikaitkan dengan tuntutan hukum dan spekulasi finansial dibandingkan menyelematkan nyawa orang. Tapi 'Cilla,' nama panggilan dari Zuckerberg untuknya, membuat Facebook menjadi lebih baik. Dia tidak berada di belakang suaminya, tapi berdiri sejajar, dengan kesetaraan yang terpampang jelas. Ini perubahan besar dibandingkan tipikal istri miliarder kebanyakan.
Setelah pasangan tersebut membuat pernikahan mereka sah dengan mengganti status "menikah" di Facebook, para pengamat sudah berspekulasi soal perjanjian pra-nikah. Rosa Prince dari The Daily Telegraph mengamati kalau waktu pernikahan mereka mungkin tidak membuat Chan bisa menikmati pendapatan IPO suaminya, menurut hukum California. Jika mereka bercerai, menurut Donald Trump, "Dia sungguh beruntung... Saya bisa memperkirakan pengacara dan gugatannya sekarang. Tanpa keputusan yang tepat dari Chan, dia tidak akan bisa sesukses ini. Dia memberikan saran untuknya, dia membuatkan makan malam untuknya, dia berhak mendapatkan setidaknya $ 10 miliar."
Itu hanya sekedar perkiraan kalau Chan menginginkan harta suaminya jika mereka bercerai. Tidak semua orang berpikir seperti Trump. Untuk sekarang, kekhawatiran terbesar Chan adalah untuk menyelamatkan anak-anak dan mungkin itulah salah satu alasan suaminya yang kaya-raya mencintainya. Saat dunia terperangah melihat kesuksesan Zuckerberg, dia juga melakukan hal yang sama dengan istrinya. Setelah Priscilla mendapatkan gelarnya pada Senin, Mark memposting pesan untuknya di Facebook.
Saya sangat bangga padamu, Dr.Chan :). Ya, emoticon itu berharga miliaran dolar.
Foto-foto lainnya
Source
Monmouth Jadi Kota Wikipedia Pertama Dunia
Wikipedia membuat proyek baru, yaitu menyulap satu kota kecil di Wales agar memiliki sekitar 1.000 kode quick response (QR). Kode-kode itu akan tersebar di seluruh kota dan menghubungkan siapapun yang mengarahkan ponsel pintarnya dengan kode QR ke kolom khusus Kota Monmouth di Wikipedia. Wikipedia menamai kota kecil itu Monmouthpedia. Ide membuat kota Wikipedia datang dari Editor Wikipedia, John Cummings. Gagasan tersebut didukung pemerintah setempat dengan menyediakan akses wi-fi grtais. ''Saya membuat Monmouthpedia untuk menyebarkan pengetahuan karena pengetahuan memungkinkan kita menghargai kejadian-kejadian di lingkungan kita,'' kata Cummings.
Direktur Wikimedia Inggris Roger Bamkin juga ikut berkomentar mengenai ide Cummings, ''Monmouth akan menjadi kota dimana para turis dapat mengakses Wikipedia melalui kode QR dengan berbagai bahasa.'' Ia juga menuliskan di blog Wikimedia mengenai kemungkinan Wikipedia untuk memberikan informasi dengan layanan 280 bahasa secara gratis. Proyek Monmouthpedia yang dibantu oleh para kontributor Wikipedia, menyediakan hampir 500 artikel dengan lebih dari 25 bahasa serta video yang pendukung tentang kota Monmouth. Seluruh kode QR terdapat di piringan keramik di hampir semua bangunan kota berpenduduk 8.877 jiwa itu.
Source
Direktur Wikimedia Inggris Roger Bamkin juga ikut berkomentar mengenai ide Cummings, ''Monmouth akan menjadi kota dimana para turis dapat mengakses Wikipedia melalui kode QR dengan berbagai bahasa.'' Ia juga menuliskan di blog Wikimedia mengenai kemungkinan Wikipedia untuk memberikan informasi dengan layanan 280 bahasa secara gratis. Proyek Monmouthpedia yang dibantu oleh para kontributor Wikipedia, menyediakan hampir 500 artikel dengan lebih dari 25 bahasa serta video yang pendukung tentang kota Monmouth. Seluruh kode QR terdapat di piringan keramik di hampir semua bangunan kota berpenduduk 8.877 jiwa itu.
Source
Indonesia Rangking 4 Negara Terindah di Dunia
Inilah bukti tersohornya keindahan Indonesia di mata dunia. Negeri kita tercinta menempati posisi ke-4 negara terindah di dunia, berdasarkan survei pengguna Twitter dan Pinterest lewat sebuah situs asal Britania Raya. Bagaimana kita tak bangga mengetahui Indonesia menempati posisi ke-4 dalam survei negara terindah di dunia. Survei ini dilakukan oleh First Choice, sebuah situs perusahaan travel asal Britania Raya.
Dalam situs resmi surveinya, First Choice meminta para traveler untuk berpartisipasi dalam dua jejaring sosial yakni Twitter dan Pinterest. Hasilnya, Latvia yang berada di Eropa bagian Provinsi Baltik menempati posisi pertama. Dilanjutkan oleh Meksiko, Turki, lalu Indonesia. Britania Raya sendiri menempati posisi kelima. Selanjutnya, ada lebih dari 100 negara lain hingga posisi terakhir ditempati oleh Sudan. Survei ini baru saja berakhir pada 1 Mei 2012 lalu.
Bayangkan saja, Indonesia berada di posisi lebih tinggi daripada negara-negara yang terkenal indah seperti Italia, Selandia Baru, Kanada, Kroasia, bahkan Swiss dan Prancis! Survei ini berhasil membuktikan pada dunia bahwa Indonesia adalah negeri yang sangat kaya, serta jadi destinasi favorit para turis dari berbagai negara. Berikut posisi 20 besar negara terindah di dunia versi situs First Choice:
1. Latvia
2. Meksiko
3. Turki
4. Indonesia
5. Britania Raya
6. Italia
7. Selandia Baru
8. Brazil
9. India
10. Kanada
11. Irlandia
12. Amerika Serikat
13. Kroasia
14. Swiss
15. Australia
16. Kolombia
17. Yunani
18. Peru
19. Portugal
20. Prancis
Source
Dalam situs resmi surveinya, First Choice meminta para traveler untuk berpartisipasi dalam dua jejaring sosial yakni Twitter dan Pinterest. Hasilnya, Latvia yang berada di Eropa bagian Provinsi Baltik menempati posisi pertama. Dilanjutkan oleh Meksiko, Turki, lalu Indonesia. Britania Raya sendiri menempati posisi kelima. Selanjutnya, ada lebih dari 100 negara lain hingga posisi terakhir ditempati oleh Sudan. Survei ini baru saja berakhir pada 1 Mei 2012 lalu.
Bayangkan saja, Indonesia berada di posisi lebih tinggi daripada negara-negara yang terkenal indah seperti Italia, Selandia Baru, Kanada, Kroasia, bahkan Swiss dan Prancis! Survei ini berhasil membuktikan pada dunia bahwa Indonesia adalah negeri yang sangat kaya, serta jadi destinasi favorit para turis dari berbagai negara. Berikut posisi 20 besar negara terindah di dunia versi situs First Choice:
1. Latvia
2. Meksiko
3. Turki
4. Indonesia
5. Britania Raya
6. Italia
7. Selandia Baru
8. Brazil
9. India
10. Kanada
11. Irlandia
12. Amerika Serikat
13. Kroasia
14. Swiss
15. Australia
16. Kolombia
17. Yunani
18. Peru
19. Portugal
20. Prancis
Source
Pengontrol Komputer dengan Gerakan Jari
Anda ingat Kinect? Ya, Kinect adalah platform motion sensor besutan Microsoft yang cukup populer di konsol Xbox. Kinect dapat mendeteksi gerakan pengguna melalui sensor gerak yang tedapat pada kamera Kinect. Baru-baru ini muncul perangkat yang diklaim 100x lebih presisi dibanding Microsoft Kinect yaitu Leap Motion.
Penggunaan Leap Motion ini memungkinkan pengguna untuk mengontrol komputer tanpa menyentuhnya, cukup menggerakan jari di depan sensor Leap Motion.
Seperti yang dikutip dari VentureBeat, Anda dapat melakukan presentasi dengan gerakan jari, pindah dari satu slide ke slide lain hanya dengan jentikan jari, canggih bukan?
Leap Motion ini dikembangkan oleh David Holz dan Michael Buckwald. Mereka mengembangkan perangkat mirip Microsoft Kinect namun diklaim memiliki tingkat akurasi yang lebih tinggi.
Tujuan David Holz dan Michael Buckwald adalah menggantikan fungsi keyboard dan mouse dan memungkinkan pengguna menjelajahi komputer hanya dengan gerakan jari.
Cara kerja Leap Motion adalah dengan menciptakan ruang 4 kaki kubik interaktif yang mampu mendeteksi jari, tangan dan gerakan lengan.
Teknologi Leap Motion memang serupa dengan Kinect, namun Leap Motion ini jauh lebih canggih dan akurat hal ini karena perbedaan metode kerja yang digunakan Kinect dengan Leap Motion.
David Holz dan Michael Buckwald mengatakan bahwa Leap Motion adalah suatu lompatan teknologi yang menguntungkan bagi sistem komputer dan sistem operasi. Apa yang bisa dilakukan oleh mouse, Leap Motion dapat lakukan.
Di kantor pusat Leap Motion, terdapat beberapa demo teknologi Leap Motion berupa game Fruit Ninja yang dimainkan menggunakan Leap Motion.
Saat ini Leap Motion menerima pre-order mulai hari senin (21/05/2012) dengan harga sekitar $69 atau sekitar 600 ribuan.
Leap Motion juga menyediakan Software Development Kit (SDK) untuk membantu pengembang menciptakan aplikasi atau game berbasis Leap Motion.
Source
Penggunaan Leap Motion ini memungkinkan pengguna untuk mengontrol komputer tanpa menyentuhnya, cukup menggerakan jari di depan sensor Leap Motion.
Seperti yang dikutip dari VentureBeat, Anda dapat melakukan presentasi dengan gerakan jari, pindah dari satu slide ke slide lain hanya dengan jentikan jari, canggih bukan?
Leap Motion ini dikembangkan oleh David Holz dan Michael Buckwald. Mereka mengembangkan perangkat mirip Microsoft Kinect namun diklaim memiliki tingkat akurasi yang lebih tinggi.
Tujuan David Holz dan Michael Buckwald adalah menggantikan fungsi keyboard dan mouse dan memungkinkan pengguna menjelajahi komputer hanya dengan gerakan jari.
Cara kerja Leap Motion adalah dengan menciptakan ruang 4 kaki kubik interaktif yang mampu mendeteksi jari, tangan dan gerakan lengan.
Teknologi Leap Motion memang serupa dengan Kinect, namun Leap Motion ini jauh lebih canggih dan akurat hal ini karena perbedaan metode kerja yang digunakan Kinect dengan Leap Motion.
David Holz dan Michael Buckwald mengatakan bahwa Leap Motion adalah suatu lompatan teknologi yang menguntungkan bagi sistem komputer dan sistem operasi. Apa yang bisa dilakukan oleh mouse, Leap Motion dapat lakukan.
Di kantor pusat Leap Motion, terdapat beberapa demo teknologi Leap Motion berupa game Fruit Ninja yang dimainkan menggunakan Leap Motion.
Saat ini Leap Motion menerima pre-order mulai hari senin (21/05/2012) dengan harga sekitar $69 atau sekitar 600 ribuan.
Leap Motion juga menyediakan Software Development Kit (SDK) untuk membantu pengembang menciptakan aplikasi atau game berbasis Leap Motion.
Source
Tanda-Tanda Ketagihan Film Porno
Film porno kerap menimbulkan kecanduan pada banyak orang. Tak sedikit dari mereka yang akhirnya tidak dapat menghentikan kebiasaan tersebut.
Di era modern, media pornografi menjadi sesuatu yang dapat dinikmati semua orang. Tak heran, banyak orang yang akhirnya kecanduan pornografi.
Menurut laporan Extreme Tech, sebanyak 30 persen dari seluruh aktivitas internet mengunjungi situs pornografi. Sementara waktu kunjungan di situs berita hanya tiga sampai enam menit, sedangkan di situs porno sekira 15-20 menit.
Menonton tayangan porno untuk sebagian orang dapat memberikan kepuasan tersendiri. Sayangnya, hal ini bukanlah tanpa risiko. Pasalnya, pornografi dapat menimbulkan kecanduan bagi penikmatnya.
Seperti apakah tanda-tanda seseorang kecanduan film porno? Berikut ini bocorannya, seperti dilansir Your Tango.
Antisosial
Anda akan memilih nonton tayangan porno ketimbang melakukan aktivitas sosial dan bertemu orang-orang. Anda akan melewatkan banyak aktivitas sosial dan sering absen tanpa alasan yang jelas. Bahkan, bila Anda menyempatkan diri keluar, sesampainya di rumah Anda akan segera menonton tayangan tersebut. Dalam acara-acara keluarga maupun dengan pasangan, Anda akan berusaha mencari alasan untuk segera meninggalkan acara tersebut.
Sulit menjalin keintiman
Anda sadar bahwa pornografi menjadi sesuatu yang diutamakan dan mengambil alih kemampuan Anda dalam membina hubungan dengan orang lain. Namun parahnya, Anda tetap menghabiskan waktu lebih banyak untuk hal-hal pornografi daripada dengan pasangan. Pada akhirnya, obsesi ini akan membuat masalah dengan keluarga, pekerjaan, dan masalah spiritual. Anda sendiri pun akan kesulitan mengatur waktu Anda.
Berbohong
Anda akan banyak berbohong dengan pasangan. Bila biasanya terbuka dengan pasangan, Anda akan berusaha menutupi obsesi pada pornografi. Saat ada yang mulai mencurigai hal ini, Anda akan mengatakan apa saja demi risiko kehilangan obsesi Anda sekarang.
Bintang porno
Anda hanya akan terangsang dengan bintang porno. Saat obsesi pada karakter fantasi terbangun, Anda akan kesulitan bergairah pada pasangan. Saat terlibat dalam aktivitas seksual, Anda tidak lagi menganggap pasangan Anda menarik. Bahkan, Anda menganggap ada sesuatu yang salah dengan pasangan yang tidak terlihat maupun bersikap seperti bintang porno. Konsekuesi terbesar Anda akan kehilangan gairah bercinta dengan pasangan.
Source
Di era modern, media pornografi menjadi sesuatu yang dapat dinikmati semua orang. Tak heran, banyak orang yang akhirnya kecanduan pornografi.
Menurut laporan Extreme Tech, sebanyak 30 persen dari seluruh aktivitas internet mengunjungi situs pornografi. Sementara waktu kunjungan di situs berita hanya tiga sampai enam menit, sedangkan di situs porno sekira 15-20 menit.
Menonton tayangan porno untuk sebagian orang dapat memberikan kepuasan tersendiri. Sayangnya, hal ini bukanlah tanpa risiko. Pasalnya, pornografi dapat menimbulkan kecanduan bagi penikmatnya.
Seperti apakah tanda-tanda seseorang kecanduan film porno? Berikut ini bocorannya, seperti dilansir Your Tango.
Antisosial
Anda akan memilih nonton tayangan porno ketimbang melakukan aktivitas sosial dan bertemu orang-orang. Anda akan melewatkan banyak aktivitas sosial dan sering absen tanpa alasan yang jelas. Bahkan, bila Anda menyempatkan diri keluar, sesampainya di rumah Anda akan segera menonton tayangan tersebut. Dalam acara-acara keluarga maupun dengan pasangan, Anda akan berusaha mencari alasan untuk segera meninggalkan acara tersebut.
Sulit menjalin keintiman
Anda sadar bahwa pornografi menjadi sesuatu yang diutamakan dan mengambil alih kemampuan Anda dalam membina hubungan dengan orang lain. Namun parahnya, Anda tetap menghabiskan waktu lebih banyak untuk hal-hal pornografi daripada dengan pasangan. Pada akhirnya, obsesi ini akan membuat masalah dengan keluarga, pekerjaan, dan masalah spiritual. Anda sendiri pun akan kesulitan mengatur waktu Anda.
Berbohong
Anda akan banyak berbohong dengan pasangan. Bila biasanya terbuka dengan pasangan, Anda akan berusaha menutupi obsesi pada pornografi. Saat ada yang mulai mencurigai hal ini, Anda akan mengatakan apa saja demi risiko kehilangan obsesi Anda sekarang.
Bintang porno
Anda hanya akan terangsang dengan bintang porno. Saat obsesi pada karakter fantasi terbangun, Anda akan kesulitan bergairah pada pasangan. Saat terlibat dalam aktivitas seksual, Anda tidak lagi menganggap pasangan Anda menarik. Bahkan, Anda menganggap ada sesuatu yang salah dengan pasangan yang tidak terlihat maupun bersikap seperti bintang porno. Konsekuesi terbesar Anda akan kehilangan gairah bercinta dengan pasangan.
Source